Menepis Bahaya di Balik Secangkir Kopi Instan


Food Safety-Quality Discussion Series 

Apakah Kopi Anda Berbahaya?
Anda pasti tahu bahwa kopi instan adalah salah satu minuman penyegar favorit bagi orang-orang yang harus ”lembur”. Bahkan mungkin Anda termasuk salah satu di antaranya. Anda juga tahu bahwa kopi bisa meningkatkan performance dan vitalitas karena kanduangan kafeinnya. Tapi, tahukah Anda bahwa kopi instan juga bisa mengandung bahaya? Apa sajakah bahaya tersebut?

Mengamankan Kopi Anda
Siapapun tentu tidak ingin mengalami gangguan kesehatan akibat minum secangkir kopi instan. Jika Anda adalah perusahaan yang memproduksi kopi instan, Anda dituntut untuk mampu manganalisa setiap bahaya (hazard) yang mungkin muncul dari bahan baku dan selama proses.
Sebenarnya, kemungkinan adanya hazard pada produksi kopi instan bisa dikatakan kecil karena proses produksinya menggunakan closed system. Namun, ada potensi bahaya yang harus Anda kendalikan dengan sistem keamanan pangan yaitu :

1. Bahaya Ochratoxin A (OTA)
OTA adalah toksin yang dihasilkan oleh Aspergillus ochraceus and Penicillium verrucosum, merupakan nephrotoxic dan kemungkinan menyebabkan kanker bagi manusia. Salah satu cara pencegahannya adalah dengan memastikan Anda selalu membeli kopi dari supplier yang memiliki sistem manajemen mutu dan keamanan pangan yang baik.

2. Bahaya dari Kontaminasi Silang
Hazard bisa muncul dari kontaminasi silang antar mesin dan pipa-pipa sebagai akibat dari tidak optimalnya proses pembersihan Anda ataupun residu cleaning agent yang Anda aplikasikan. Pengendalian cleaning harus dilakukan dengan baik, mulai dari cleaning agent-nya, frekuensi cleaning, dan standar keefektifan cleaning (validation of cleaning process).

3. Bahaya LogamPada proses metal catching, yang harus diperhatikan adalah kekuatan magnetnya. Anda harus menetapkan standar yang benar karena tahap ini adalah pengendalian terhadap kontaminasi fisik.

4. Bahaya Mikrobiologi
Pasteurisasi juga merupakan proses yang kritis karena adanya ketidaksesuaian suhu dan waktu akan berpotensi menghasilkan produk yang tidak aman secara mirkobiologi.

Jalankan Sistem Anda Secara Efektif
Salah satu unsur utama pendukung keefektifan sistem mutu dan keamanan pangan Anda adalah adanya komitmen dari top manajemen sampai ke level operasional. Bagi Anda yang memproduksi kopi instan, tentunya mampu menerapkan sistem seperti ini. Anda pun bisa sharing dengan rekan Anda yang sudah menerapkan sistem, atau meminta pendapat kepada ahli yang sudah berpengalaman membantu berbagai perusahaan dalam menerapkan sistem mutu dan keamanan pangan dengan efektif.

Post a Comment

0 Comments