Kopi-kopi Terekstrem di Dunia


KantoMaya News - Indonesia mempunyai kopi yang sangat terkenal dengan harga yang cukup mahal. Ya, kopi luwak. Bagaimana dengan negara lain? Ternyata tidak hanya Indonesia saja yang memiliki kopi terekstrem di dunia. Negara lain pun memilikinya.

Berikut beberapa kopi terekstrim di dunia berikut dengan kopi yang terkenal di Indonesia yaitu kopi luwak, seperti dilansir laman Fox News.

Black Ivory alias Kopi Gajah Dung


Banyak cara digunakan untuk memanen kopi. Tapi bagaimana dengan mengambil dari kotoran gajah? Hal ini mungkin sangat jarang sekali, caranya pun terlihat sedikit aneh. Tapi di Thailand, kotoran gajah yang mengandung biji kopi, diambil dan dijual umum dengan harga US$66 atau Rp825 ribu untuk 35 gram. Untuk satu cangkirnya dijual sekitar US$13 sampai US$50, atau Rp160 ribu hingga Rp625 ribu dan kebanyakan orang mencoba kopi ini di hotel-hotel mewah.   

Kopi Luwak 

Dikenal sebagai kopi yang termahal di dunia. Kopi luwak dipanen setelah Musang luwak memakan biji kopi dan melewati sistem pencernaannya. Minuman ini terkenal karena rasanya. Harga untuk 1/4 kilo sekitar US$25  sampai US$120, atau sekitar Rp300 ribu sampai Rp1,5 juta.    

Kopi Joss alias Kopi Arang



Sejak kapan arang yang dibakar menjadi makanan lezat? Indonesia telah menikmati Kopi Joss selama bertahun-tahun. Sementara menaruh sepotong arang ke kopi relatih murah, praktik jarang ini merupakan hal baru dalam meminum kopi. Arang dikenal untuk membantu menetralkan keasaman di perut, tetapi penduduk setempat juga meminumnya untuk kekuatan. Harga untuk satu cangkir sekitar Rp12 ribu.

Brazilian Jacu 


Brasil memiliki kopi yang dihasilkan oleh burung jacu dengan melewati pencernaannya. Hal ini juga sangat langka, rasa dari kopi yang dihasilkan juga bervariasi. Seorang petani mengklaim rasa dari kopi ini memiliki "rasa pedas dengan nuansa manis. Sementara situs lain memuji minuman ini minuman ini memiliki rasa yang kompleks. Harga untuk kopi ini sekitar US$250 untuk 0,45 kilogram.

Kopi dari Ludah Kera



Petani Taiwan memproduksi jenis kopi dari ludah kera. Kera memakan bijih kopi lalu meludahkan bijinya, dan mereka tidak mencernanya. Jadi, bukannya dari kotoran seperti hal kopi lainnya. Kera hanya mengunyah kopi lalu memuntahkannya keluar dari mulut. Harga untuk kopi ini sekitar US$56 per 0,45 kilogram. 

Sumber : VIVA.co.id

Post a Comment

0 Comments